Pekon Mulyorejo Melaksanakan Kegiatan Padat Karya Tuna


Pringsewu – Pekon Mulyorejo kecamatan Banyumas Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung bersamaan masyarakat dalam kegiatan Padat Karya Tunai Desa. Senin ( 20/05/24)

Padat Karya Tunai Desa adalah kegiatan pemberdayaan masyarakat Desa khususnya yang bersifat produktif dengan mengutamakan pemanfaatan sumber daya tenaga kerja, Untuk bisa memberikan tambahan  pendapatan mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Kepala Pekon Mulyorejo Solikin menyampaikan

Kegiatan Padat Karya Tunai Desa (PKTD) yang dilaksanakan pada Bulan Maret Dengan menggunakan anggaran dana desa Tahap 1 tahun 2024 sebesar Rp, 10.000.000,- Kegiatan ini melibatkan warga Pekon Mulyorejo untuk pengerjaan nya dengan harapan pemberdayaan masyarakat untuk menambah penghasilan perekonomian masyarakat.

Lokasi di laksanakan di 3 titik, Dusun I Dusun II dan Dusun III, Normalisasi fungsi dan Pembersihan parit  yang di wilayah tersebut, Banyak endapan air dan  berlumut, ini sangat penting untuk mencegah banjir di saat musim penghujan, Menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Pekerjaan ini merupakan skala prioritas, Warga setempat menyambut program ini dengan sangat antusias.

Padat karya Tunai desa dalam pelaksanaan dana desa di harapkan dapat dengan memberikan upah langsung tunai kepada tenaga kerja yang terlibat.

Pentingnya pemberdayaan masyarakat Desa ini untuk  kesejahteraan rakyat, semoga dapatlah bermanfaat untuk warga, khusunya warga Mulyorejo. pungkasnya (Del/red)

0 Komentar