Pembangunan Rabat Beton Desa Sukadadi Kecamatan Gedong Tataan Di Stop Sementara


Pesawaran (M9G), - Pembangunan proyek rabat beton dusun Sukadadi 9 (Sepakat) Desa Sukadadi Kecamatan Gedong Tataan di stop sementara oleh warga, pelaksana proyek bersedia menambah volume yang kurang.


Hal ini buntut dari diberhentikannya sementara pengerjaan rabat beton tersebut oleh warga sampai ada kejelasan dari pihak pelaksana proyek.


Hendri Jhoni yang mewakili masyarakat dusun 9 Desa Sukadadi Kecamatan Gedong Tataan mengatakan bahwa pihak pelaksana sangup membuat surat pernyataan untuk menambah volume rabat beton yang kurang.


"Alhamdulillah mas, pelaksananya bersedia menambah volumenya yang kurang. Dengan ketebalan 8cm lebar 3m dan untuk panjangnya 37m," ujar Hendri. Jum'at, (30/12/2022).


Namun dirinya beserta warga dusun 9 Desa menyesalkan karena pelaksana tidak mau memberitahu darimana asal dan anggarannya proyek rabat beton tersebut.


"Yang kami sesalkan proyek ini gak tau punya siapa, dari dinas apa, dan berapa anggarannya. Apalagi semennya mengunakan semen merah putih," keluhnya.


Sementara pelaksana proyek rabat beton Apriyansyah mengatakan jika dirinya tidak mengetahui pekerjaan tersebut darimana dan berapa anggarannya.


"Gak tau saya pak, saya cuma disuruh sama pak Amsah dari Bandarjaya sebagai pelaksana aja.

Kalo ini proyek darimana dan berapa anggarannya saya gak tau pak.Saya juga siap menambah kekurangan volume sepanjang 43m dengan ketebalan 8 centi meter dan lebar 2,5meter," pungkasnya.(Dedy)

0 Komentar